Pemkab Lumajang Prioritaskan Penanganan Pengungsi di Tepian Aliran Lahar

Pemkab Lumajang Prioritaskan Penanganan Pengungsi di Tepian Aliran Lahar

Lumajang (KASTV) -Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang akan melakukan penanganan pengungsi, yang prioritasnya masyarakat yang berada di tepian aliran lahar.


"Kami akan lakukan langkah-langkah terkait dengan penanganan pengungsi dan prioritas terhadap," ungkap Bupati Lumajang Thoriqul Haq (Cak Thoriq) saat mendampingi kunjungan Forkopimda Provinsi Jawa Timur, di Posko Darurat Penanganan Bencana Balai Desa Penanggal Kecamatan Candipuro, Senin (5/12/2022).


Cak Thoriq juga mengungkapkan, bahwa pihaknya juga akan mengantisipasi kalau adanya curah hujan tinggi terjadi, terutama di puncak Semeru, karena di atas masih ada APG yang potensinya, kalau ada curah hujan tinggi bisa menurunkan lahar dingin.


Dalam kesempatan tersebut, Cak Thoriq juga menyampaikan perkembangan situasi dan kondisi terkini yang relatif lebih aman kepada Forkompimda Jatim, tetapi status yang dikeluarkan oleh Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi Level IV berstatus Awas.


Dirinya mengucapkan terima kasih atas kedatangan Khofifah Indar parawansa bersama rombongan, karena maksud dan tujuannya adalah untuk memastikan kondisi masyarakat yang terdampak pasca erupsi Gunung Semeru Minggu kemarin.


"Hari ini, Gubernur Provinsi Jawa Timur didampingi Pangdam V Brawijaya dan Kapolda Jawa Timur meninjau kami semua yang sekarang terdampak APG erupsi Gunung Semeru," pungkasnya. (Kmf/Diana)

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال