Bupati Lumajang Apresiasi Sinergisitas Kader Muhammadiyah dan NU Dalam Mendukung Program Pembangunan

Bupati Lumajang Apresiasi Sinergisitas Kader Muhammadiyah dan NU Dalam Mendukung Program Pembangunan


Lumajang  (KASTV)--Bupati Lumajang Thoriqul Haq mengapresiasi kebersamaan Kader Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama (NU) dalam mendukung program-program pembangunan di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.


"Kebersamaan Kader NU dan Muhammadiyah, kita semua merasakan kondusifnya Lumajang. Bagaimana kebersamaan itu terbangun dan bagaimana pembangunan tahap demi tahap bisa diselesaikan sesuai prioritasnya masing-nasing, tentu kami sangat bersyukur sekali," kata dia dalam arahannya pada acara Pembukaan Musyawarah Daerah (Musyda) Muhammadiyah dan Aisyiyah Kabupaten Lumajang periode 2022-2027, di Gedung SMK Muhammadiyah, Minggu (19/2/2023).


Bupati juga mengatakan, bahwa dua organisasi islam terbesar itu, memiliki peranan besar dalam memerdekakan Indonesia, salah satunya jasa yang dilakukan oleh kader Muhammadiyah yang bertumpu dalam membangun tatanan sosial dan pendidikan.


"Indonesia sebelum merdeka Muhammadiyah sudah mengurus pendidikan, kesehatan dan ekonomi masyarakat," ujarnya.


Bupati berharap, agar dua organisasi tersebut nantinya dapat  terus bersinergi dan berkerjasama dengan Pemerintah dalam membangun Kabupaten Lumajang menjadi lebih maju.


Sementara itu, Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati (Bunda Indah) juga mengharapkan, agar Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) dan Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) yang terpilih, nantinya bisa menjalin komunikasi dengan semua pihak, utamanya NU dan pemerintah daerah.


Menurutnya, hubungan, sinergi dan keharmonisan antara Muhammadiyah dan NU juga dinilai sangat membantu program-program pemerintah daerah.


"Selamat melaksanakan pemilihan PDM dan PDA, mudah-mudahan pimpinan yang terpilih nantinya bisa berkomunikasi dengan baik dengan semua pihak, termasuk pemerintah daerah dan NU," harapnya.


Sebagai informasi, Musyda kali ini, dilakukan melalui mekanisme e-voting. Sementara jumlah formatur calon PDM tercatat sejumlah 37 orang dan PDA tercatat sejumlah 38 orang. (Diana/kmf)

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال