Partai Golkar Munculkan Sejumlah Nama Calon Kepala Daerah Pada Pemilu 2024 Mendatang

Partai Golkar Munculkan Sejumlah Nama Calon Kepala Daerah Pada Pemilu 2024 Mendatang


   
Sorong,(KASTV).com–DPP Partai Golkar Bersama DPD I Papua Barat Daya Memunculkan Sejumlah nama Calon Kepala Daerah Kabupaten Kota Se–Papua Barat Daya Pada Pemilu 2024 mendatang.Dari Sejumlah Nama yang dimunculkan Salah satunya Mantan Ketua DPD II Golkar Kabupaten Raja Ampat Selviana Wanma,SH, Selasa (21/3/2023)

Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP Partai Golkar, Amin Ngabalin,dalam keterangannya bahwa,Selain Lambertus Jitmau mantan walikota sorong terpilih Sebagai Ketua DPD Partai Golkar Papua Barat Daya.

DPP Partai Golkar juga munculkan sejumlah nama yang  akan bertarung pada pesta demokrasi Pemilu 2024 yakni,Ketua DPD Partai Golkar Kota Sorong, Petronela Kambuaya,Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Sorong,Johny Kamuru,Sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten tambrauw,Yeremias Sedik.Serta akan nantinya beberapa nama dimunculkan lagi sebagai calon kepala daerah kabupaten kota Papua Barat Daya.

Hal tersebut dikatakan Ngabalin kepada media usai Musda DPD I Partai Golkar Papua Barat Daya di kota sorong,yang mana secara aklamasi memilih  Lambertus Jitmau yang mengantongi 6 DPD Se- Papua Barat Daya sebagai ketua DPD Partai Golkar.

Mantan Walikota Sorong Dua Periode itu mendapatkan dukungan penuh juga untuk Calon Gubernur Papua Barat Daya 2024 Mendatang."ujarnya.

Sementara Waket Bapilu DPD II Partai Golkar Raja Ampat Abraham Umpain Dimara mengapresiasi DPP Partai Golkar yang memunculkan Mantan Sekretaris DPD I Partai Golkar Papua Barat,Selviana Wanma,SH Sebagai Calon Bupati Raja Ampat Pada Pemilu 2024 yang akan datang.

Abraham menyebutkan bahwa, Mantan Ketua DPD II Golkar Raja Ampat sangat layak,beliau salah satu Perempuan asli Raja Ampat yang sangat dipercayakan sebagaimana terbukti membesarkan partai berlambang pohon beringin di Raja Ampat,dan ia perna menjabat sekretaris DPD I Golkar Papua Barat.Oleh sebab itu atas track Recortnya,dimunculkan sebagai calon Bupati Raja Ampat,menurut kami ini adalah pilihan yang tepat." Ungkap.Bram.

(Rep/Der)
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال