Peringatan Isra Mi’raj, Masyarakat Way Kanan Lampung Gelar Pengajian dan Do’a Bersama

Peringatan Isra Mi’raj, Masyarakat Way Kanan Lampung Gelar Pengajian dan Do’a Bersama


Way Kanan, Lampung (KASTV) - Dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW, Pemerintah Kampung Bandar Dalam Kecamatan Negeri Agung Kabupaten Way Kanan Provinsi Lampung bersama Pengurus Masjid Attaubah menggelar pengajian akbar dan do’a bersama di Masjid Attaubah Dusun II Kampung Bandar Dalam pada Senin (27/2/2023).


Hadir dalam acara  tersebut Pemerintah  Kecamatan Negeri Agung yang diwakili Kasi Kesos Kecamatan Regen Suharta,S.E., Pejabat Kepala Kampung Bandar Dalam Maya Apriasari, S.IP.,M.M., Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Negeri Agung tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh adat serta pengurus Nahdatul Ulama (NU) Kampung Bandar Dalam.


“Alhamdulilah pengajian akbar dikampung Bandar Dalam berjalan lancar dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Selain pengajian akbar, kami juga mengadakan doa bersama serta ta’dzhiman (mengagungkan) dan Takriiman (Memuliakan) Nabi Muhammad SAW. Kami menggelar do’a bersama, bersholawat dan membacakan maulid barzanji sebagai bentuk rasa syukur kami atas segala hidayah, rahmat dan anugerah serta hinayah-Nya, Kami juga berdo’a dan berharap semoga masyarakat dapat meneladani akhlak Rasulullah SAW dan selalu damai dan tentram.” Ujar Camat Negeri Agung Hepi Haryanto,SE., yang disampaikan Kasi Kesos saat mengawali sambutannya.


Lebih lanjut, mudah-mudahan atas terselenggaranya kegiatan ini dapat berkesinambungan dan membawa berkah serta dapat memperkokoh rasa silaturahim dan rasa kekeluargaan dan kebersamaan kita sehingga akan tetap terjaga," Pungkasnya.


Sementara Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Negeri Agung yang di sampaikan Ramadhan, S.Pd.I menyampaikan bahwa Acara peringatan hari-hari besar sepetti ini diharapkan dapat meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah SWT dan diaplikasikan dengan memperbanyak amal kebajikan dalam kehidupan sehari-hari serta berusaha berbenah diri kearah lebih baik lagi agar mendapatkan keridhoan dari Allah Tuhan Yang Maha Esa, agar tercapai pula kehidupan yang baik, rukun dan semakin majunya pembangunan disegala bidang serta berkurangnya kecurangan dan kejahatan yang tentu menjadi perbuatan dosa, mari dengan momentumtum peringatan Isro' Mi'raj ini kita tingkatkan Ketaqwaan kita, Ujar Ramadhan, S.Pd.I.,  saat dikonfimasi Wartawan Kasuaritv.com sesaat setelah acara selesai.

(Reporter : Azys/Dfn)

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال