𝗦𝗜𝗡𝗚𝗞𝗜𝗟 𝗔𝗖𝗘𝗛 (𝗞𝗔𝗦𝗧𝗩) - Bertempat di Halaman Sekolah SMAN 1 Danau Paris digelar serangkaian acara yang dikemas dalam kegiatan Pelepasan dan Perpisahan oleh segenap keluarga besar SMAN 1 Danau Paris bagi peserta didik Kelas XII Tahun Pelajaran 2022/2023. Selasa 21/3/2023.
Kepala Sekolah SMAN 1 Danau Paris Sinur Brutu, Spd, dalam sambutannya di acara perpisahan ini mengucapkan selamat datang dan terimakasih kepada seluruh tamu undangan atas kehadiran mereka di acara perpisahan siswa siswi kelas XII yang dipimpinnya itu.
"Semoga hubungan silaturahmi ini tetap terjalin dan pastinya anak-anak didik yang sudah lulus sukses semua, baik itu mau ke Jenjang perguruang tinggi ataupun mencari pekerjaan, kalau pun ada kesalahan tenaga pendidik selama mengikuti proses belajar mengajar disini mohon kiranya dimaafkan," Pungkasnya.
Lebih lanjut Sinur Brutu, Spd, menambahkan dan berpesan kepada para siswa siswi kelas XII itu, supaya bersama - sama menjaga nama baik SMA N 1 Danau Paris . Dan menjadi contoh tauladan yang baik ditengah - tengah masyarakat luas ke depannya.
"Untuk anak didik kami yang akan menyelesaikan masa belajarnya di sekolah ini. Jangan berpuas diri, tingkatkan terus pendidikannya hingga kejenjang yang lebih tinggi dan jadilah anak - anak kebanggaan kami semua beserta para orang tua masing - masing kedepan," Urainya
Acara perpisahan ini juga di hadiri oleh Muspika, Ketua Komite, wali murid dan disertai jajaran dari Pihak Babinsa dan Babinkantibmas Polsek Danau Paris, Acara pelepasan dan perpisahan ini dimeriahkan dengan tari-tarian, pembacaan puisi serta pemberian cindera mata dari pihak sekolah, acara di akhiri dengan berjabat tangan.(𝗥𝗲𝗱𝗮𝗸𝘀𝗶/𝗧𝗶𝗺)