Diduga Rem Blong, Bus Alami Kecelakaan Beruntun

Diduga Rem Blong, Bus Alami Kecelakaan Beruntun

Probolinggo (KASTV) - Kecelakaan beruntun terjadi di sebuah Pasar Lumbang Probolinggo dipicu oleh Rem blong bus pariwisata Adiputra Gracia, Bus itu meluncur sejauh 500 meter menabrak kendaraan yang dilewatinya. diantaranya melibatkan 4 buah mobil yang parkir di pasar lumbang dan 1 pengendara sepeda motor, kejadian tersebut terjadi sekitar jam 10.50 wib, Selasa (7/3/3023). 


Salah satu saksi mata menyatakan "Awalnya ada bus ngeblong terus nabrak 4 mobil satu motor,"  ujar Suto (43) warga kepada wartawan di tempat.


Suto mengatakan bus nopol D 7849 AO yang ngeblong tersebut meluncur sejauh sekitar 500 meter. Bus lalu menabrak kendaraan dan orang-orang yang sedang berjalan.


Kendaraan yang ditabrak di antaranya adalah truk boks, pick up, dan mobil pribadi. Bus bernopol juga menabrak sebuah sepeda motor." ujar Suto.


Kecelakaan beruntun itu membuat kendaraan yang terlibat rusak parah. Dua truk boks, satu pick up, satu mobil pribadi, dan sebuah motor ringsek.

Kapolsek Lumbang AKP, Sono menjelaskan, menghimpun keterangan saksi di lokasi kejadian, kecelakaan itu bermula ketika bus pariwisata Nopol D 7849 AQ yang di kendarai Mansur Wahyudin bergerak dari Bromo turun hendak menuju ke Malang batu Universitas Brawijaya.


Saat sampai diatas perempatan pasar lumbang, penumpang menyampaikan bahwa di dalam bus tercium bau rem sangat menyegat,” ujarnya


Selanjutnya sampai di perempatan lumbang sopir sudah tidak bisa mengerem kendaraan bus, sehingga bus melaju tidak terkendali dan nabrak 4 kendaraan yang parkir di samping kiri jalan pasar lumbang melaju ke utara terus sekitar 1 km menabrak siswa pengendara sepeda motor dan berhenti menabrak pohon di TKP terakhir.


Dari kejadian ini, melibatkan korban dari rombongan bus pariwisata Pelajar sekolah MA Alahzar Azari Jakarta Selatan, yang terdiri dari , 29 siswa perempuan dan 12 laki-laki, Guru pendamping 3 orang, EO 2 orang, Sopir dan kernet 2 orang, total kondisi penumpang selamat hanya luka lecet.


Sementara korban luka berat yang di bawa ke puskesmas antara lain, Winda (15) tahun Citra (8) tahun, Muhammad riski arifin (28) tahun, Muhammad choiril anwar (26) tahun, Irwanto, Martoyo, semua korban sudah di larikan ke RSUD Tongas,” Pungkasnya


Atas kejadian ini, jalur lalulintas di lokasi kejadian sempat mengalami kemacetan sepanjang 2 kilometer, namun kini sudah kembali normal. (Nia)

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال