Kapolda Papua Barat Diminta Tangkap Pelaku dan Pembeli Emas Ilegal

Kapolda Papua Barat Diminta Tangkap Pelaku dan Pembeli Emas Ilegal


Tambrauw (KASTV) - Tambang ilegal yang beroperasi di Distrik Kwor Kabupaten Tambrauw, Provinsi Papua Barat Daya meresahkan masyarakat setempat.


Menurut Pilipus Roni Wabia, selaku Ketua Ikatan Mahasiswa Tambrauw Kota Studi Jayapura pengolahan Ilegal Mining di Tambrauw kuat Dugaan Ada Grafitasi ke Oknum-Oknum Pengambil kebijakan.


"Ilegal Mining adalah bentuk pelanggaran hukum yang harus di tindak oleh APH juga Pemerintahan setempat, apa lagi pengolahanya tidak sesuai standar pertambangan, nantinya, akan berdampak pada Limbah dan pengrusakan alam apalagi sekarang sudah merambah sampai kehalaman halaman rumah masyarakat, ini akan berbahaya jika ada goncangan gempa" ucapnya (15/3/2023)


"Saya berharap kepada Pemkab Tambrauw untuk melihat secara langsung, kondisi masyarakat setempat." ujarnya


Ia juga menambahkan pelanggaran ilegal mining bukan hanya pada pelaksana tambang dilapangan akan tetapi sesuai aturan Perundang-undangan pembeli barang Ilegalpun dapat dipidana sesuai aturan yang berlaku.


"Ini menjadi tanggung jawab kita bersama, untuk membangun Kabupaten Tambrauw ke arah yang lebih baik, Kapolda beserta jajaran kami berharap untuk segera menangkap para pelaku ilegal mining, baik itu pengolah maupun pembeli hasil tambang ilegal," harapnya


"Ada Dugaan keterlibatan oknum ASN saya berharap kepada PJ Bupati Tambrauw untuk segera mengambil langkah tepat demi kenyamanan masyarakat kedepanya," tutupnya. (red)


Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال