Way Kanan, Lampung (KASTV) - Mendapatkan Nomor urut 2 dalam penentuan dan penetapan Nomor urut calon Kepala Kampung, Joni Irawan siap melanjutkan Perubahan untuk Kampung bumi baru menjadi lebih baik, Selasa (28/3/2023),
Joni Irawan salah satu kandidat calon Kelapa Kampung menyamlaikan rasa syukurnya di depan awak media dan pendukungnya.
“Alhamdulillah, dengan mendapatkan Nomor urut 2 pada pengundian nomor urut calon kepala kampung di balai kampung Bumi Baru tgl 28 Maret 2023, Angka No urut w (dua) semoga menjadi angka yg barokah dan yang terbaik nantinya dan dapat memperoleh suara terbanyak dan tertinggi sesuai dengan harapan dan tujuan kita untuk melanjutkan perubahan Kampung Bumi Baru karna dalam keluarga no urut 2 sesuai dengan dirinya menjadi anak kedua dari ke empat saudara,, semoga ini juga menjadi pertanda yang baik, dan jika terpilih nantinya saya bisa menciptakan dan melanjutkan perubahan untuk Kampung Bumi Baru yang lebih baik,” ujar Joni irawan
Komitmen untuk memajukan Kampung tercinta itu, dituangkan dalam Visi Misinya sebagai calon Kepala Kampung.
“Dengan Visi Mewujudkan kampung bumi baru yang lebih baik lagi dan menciptakan kampung yang aman dan nyaman sehingga terciptanya kampung yang sejahtera.
Niat dan tujuan saya untuk mencalonkan diri sebagai Kepala Kampung untuk membuat perubahan Kampung Bumi Baru semakin baik lagi dan semoga dapat terealisasi nantinya atas izin Allah SWT dan dukungan dari Seluruh warga Masyarakat Kampung bumi baru,” ungkap Joni Irawan.
Dengan tekad membawa perubahan kwarah lebih baik lagibagi kampungnya, pemuda beruban dan berkumis ini yang akrab di panggil Bang Jon tersebut berharap, setelah ditentukannya Nomor urut pada kandidat pemilihan Kepala Kampung di Bumi Baru dapat berjalan dengan sportif.
“Untuk kedepannya saya sangat memohon do’a dan dukungan dari masyarakat Kampung bumi baru, dan saya berharap Pemilihan Kepala Kampung ini dapat berjalan dengan baik dan sportif,” pungkasnya.
(Reporter : Iwan/Rudi)