TAMBRAUW (KASTV) - Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) Cabang Tambrauw gelar Rakercap (Rapat Kerja Cabang) pada Kamis, (9/3/2023), bertempat di kediaman Keluarga Sarwa Kampung Werur.
Rapat dipimpin langsung oleh ketua Pimda PKN Rocky Feller Yappen, SE sekretaris Pimda Cristianto P Banten S.Tr.T, Pimcab Tambrauw Michael Makusi, dan sekretaris Cabang Alter Toisutta. Rapat juga dihadiri oleh pengurus PKN Cabang Tambraw, bakal caleg dapil 1 dan 2 Tambrauw, pengurus PKN kampung dan distrik, pengurus ranting dan juga simpatisan PKN Werur distrik Bikar.
Dalam kesempatan tersebut Ketua Pimda Papua Barat Daya Partai dengan nomor urut 9, Rocky Feller Yappen, SE mengatakan bahwa, Rakercab PKN Tambrauw juga merupakan rapat konsulidasi, sekaligus temu muka dengan bakal calon legislatif Kabupaten Tambrauw dan memperkuat basis dan eksitensi PKN di Kabupaten Tambrauw, guna memenangkan perebutan kursi dan juga untuk memenangkan pilpres 2024 nanti, karena PKN saat ini sudah sejajar dengan partai lain.
"Rapat kali ini merupakan salah satu bentuk eksitensi partai kami dan perlu saya sampaikan secara resmi PKN sudah lolos verifikasi termasuk di Kabupaten Tambrauw, dengan demikian kami punya keabsahan yang sah dan harus di akui bahwa PKN sudah duduk sejajar dengan partai lain, duduk sama rendah dan berdiripun sama tinggi" ungkap Rocky
"Kami punya target 7 kursi dan paling rendahnya 5 kursi pada legislatif, untuk mencapai target itu rapat konsulidasi seperti ini perlu dilakukan dan sudah kami canangkan untuk semua daerah, dengan berkumpulnya seluruh pengurus PKN, berbagi pendapat, menyatukan presepsi, menjalin kedekatan dan silaturahmi, saya yakin PKN akan semakin kuat dan solid"tambahnya dengan optimis.
Rakercab berlangsung dengan sangat santai namun serius dan penuh kebersamaan, tanya jawabpun mengalir antara anggota partai bahkan simpatisan, ada hal yang menarik dalam kegiatan tersebut yakni hadirnya Bapak Rudi Mayor yang mengundurkan diri secara resmi dari PSI (Partai Solidaritas Indonesia) dan bergabung ke dalam PKN.
Kepada Media Rudi menyampaikan bahwa ia sudah resmi mengundurkan diri dari PSI dan tertarik masuk dalam kepengurusan PKN Tambrauw.
"Saya lebih memilih bergabung dengan PKN, ini partai yang cocok bagi saya dan orang Tambrauw, karena PKN dengan slogan kitorang nyata dan saya yakin akan membawa perubahan di kabupaten ini, saya sarankan kepada masyarakat untuk ikut bersama menguatkan PKN untuk perubahan yang lebih baik ke depan" ungkap Rudi.
Rocky menyambut Rudi dengan tangan terbuka, siapapun dapat bergabung bersama PKN, karena dengan bersama dan bergandeng tangan membentuk kekuatan guna perubahan yang lebih baik untuk Kabupaten Tambrauw.
"Dengan senang hati saya terima kehadiran Bapak Rudi, karena kuat kita jika bersama, dan PKN hadir memang untuk membawa perubahan dan membela hak hak masyarakat, apa yang belum terbuka menjadi bagian yang perlu kami perjuangkan, mari bangkit bersama PKN dan bergandeng tangan bersama sama membuat perubahan di kabupaten Tambrauw" pesan Rocky
"Tambrauw Bangkit, Bersama Partai PKN," tutup Rocky
Rapat di tutup dengan penyerahan petaka dari Pimcab kepada bakal Caleg PKN Kabupaten Tambrauw.
Rep.Nur