𝗚𝗥𝗘𝗦𝗜𝗞 (𝗞𝗔𝗦𝗧𝗩) - Pemberian imunisasi terhadap balita sangatlah penting guna menjaga daya tahan tubuh balita yang rentan terserang penyakit dan meningkatkan sistem imunitas/kekebalan tubuh. Imunisasi biasa dilakukan setiap 4 minggu sekali dan terjadwal secara rutin. Oleh karena itu, para orangtua balita harus tanggap dalam memperhatikan jadwal pemberian imunisasi bagi balitanya.
Sehubungan dengan hal tersebut, Babinsa Sertu Sugiyan Jaya Koramil 0817/11 Duduksampeyan turut mendampingi kegiatan pemberian imunisasi balita yang digelar oleh Bidan Desa dengan para tenaga kesehatan dari Puskesmas Duduksampeyan serta perwakilan perangkat desa yang bertempat di Balai Desa Kawisto, Kec. Duduksampeyan, Kab. Gresik. Selasa (6/06/2023).
Dalam pelaksanaannya, dilakukan pengukuran tinggi dan berat badan balita. Hal ini dapat dijadikan tolak ukur kesehatan balita menurut Bu Bidan Desa. Kemudian dilakukan kegiatan imunisasi sebagai program kesehatan dari pemerintah dalam menjaga dan melindungi pertumbuhan dan perkembangan balita.
Dilansir dari keterangan Babinsa Sertu Sugiyan Jaya, kegiatan imunisasi balita di Desa Kawisto berlangsung dengan ramai dan tertib. Dalam kesempatan pendampingannya itu, ia juga menjalin komunikasi dengan para orangtua balita dan memberikan arahan akan pentingnya pemberian imunisasi bagi balita.
"Kami selaku Babinsa, akan aktif mendukung dan membantu kegiatan dan program-program kesehatan dari pemerintah dalam hal ini pemberian imunisasi balita," kata Babinsa Sertu Jaya sambil membantu pengukuran tinggi balita.
Antusiasme para orangtua balita terbilang cukup tinggi, seiring dengan kesadaran masyarakat akan pentingnya pemberian imunisasi dalam upaya mendukung proses tumbuhkembang balita dengan sehat dan normal. Sehingga diharapkan dengan kegiatan imunisasi ini dapat mencegah dini terjadinya cacat balita dan mengurangi resiko kematian balita. (Pen0817).
𝗘𝗱𝗶𝘁𝗼𝗿 : 𝗔𝗿𝗷𝘂 𝗛𝗲𝗿𝗺𝗮𝗻