Dinas Kesehatan Maybrat dan Puskesmas Ayamaru Gelar Pengobatan Massal di kampung Framu dan Aves

Dinas Kesehatan Maybrat dan Puskesmas Ayamaru Gelar Pengobatan Massal di kampung Framu dan Aves

Ayamaru (KASTV) –  Dinas Kesehatan Kabupaten Maybrat bersama dokter dan petugas puskesmas Ayamaru menggelar pengobatan masal Distrik Ayamaru, yang dipusatkan di kampung Framu dan Aves, Sabtu (8/7/2023).


Kepala  seksi  pelayanan puskesmas dan rumah sakit Bidang Yankes Dinas Kesehatan Kabupaten Maybrat Yokbet karet S.KM,M.Kes


 menjelaskan, pengobatan massal ini dilakukan dengan tujuan pengamatan secara langsung penyakit yang dialami masyarakat di setiap kampung dan kelurahan yang ada di wilayah Ayamaru.


“Sebab penyakit yang dialami  masyarakat pasti  berbeda-beda, maka dengan adanya kunjungan ini, kami bisa memastikan dan kemudian akan melaporkannya dalam rapat kerja tingkat dinas nantinya,”ujar dia.


Dia memaparkan, pengobatan massal yang  lakukan meliputi  pemeriksaan ibu hamil, Pemeriksaan Malaria, Gula, kolesterol,penimbangan Bayi dan Balita serta imunisasi, kemudian pengobatan masal kepada masyarakat 


Mengenai program ini, kata Yokbet kareth, merupakan tugas pokok dan rutin bagi Dinas Kesehatan tingkat kabupaten, bersama kepala puskesmas, pustu dan petugas medis yang ada. 


Ia berharap "kedepannya ada peningkatan pelayanan di setiap kampung masing-masing agar Generasi muda itu  berkembang dan sehat dimasa depan.


Kami juga berharap kepada warga masyarakat yang muda hingga lansia tetap melakukan pemeriksaan ke puskesmas atau rumah sakit yang ada agar mengetahui tubuh kita sendiri apakah ada penyakit atau tidak.oleh sebab itu perlu adanya pemeriksaan kesehatan dan pengobatan yang teratur agar hidup kita tatap sehat "tutup Yokbet kareth 

Reporter: Ones

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال