4 Partai Bentuk Tim Pemenangan Daerah di Papua Tengah Pasca deklarasi Ganjar – Mahfud

4 Partai Bentuk Tim Pemenangan Daerah di Papua Tengah Pasca deklarasi Ganjar – Mahfud

Nabire (KASTV) - Setelah deklarasi Pasangan Capres-Cawapres Ganjar Pranowo Mahfud MD, TPD Provinsi Papua Tengah tancap gas dengan menyiapkan amunisi pemenangan di Pilpres 2024.


Salah satu yang dilakukan untuk pemenangan Ganjar-Mahfud, Partai Pengusung yang terdiri dari PDI Perjuangan, PPP, Perindo dan Hanura menggelar rapat pembentukan Tim Pemenangan Daerah (TPD) di Sekretariat Dewan Pimpinan Daerah PDIP Perjuangan Provinsi Papua Tengah Jalan Dr.Sutomo Nabre Papua Tengah (21/10/2023) pagi tadi


Rapat koordinasi pembetukan TPD Ganjar – Mahfud Papua Tengah dihadiri oleh masing-masing Ketua, Sekretaris Bendahara DPD/DPW partai politik pengusung.


Tim Pemenangan Daerah (TPD)  Ganjar Pranowo Tingkat Papua Tengah  dibentuk, Selain menyolidkan mesin politik hingga 8 kabupaten di Provinsi Papua tengah, tim yang diketuai  Oleh Bidang Pemenangan Pemilu DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) Provinsi Papua Tengah, Meki Fritz Nawipa akan kolaborasi meramu resep memenangkan Ganjar Pranowo Mahfud MD pada Pilpres 2024 mendatang. 


Meki Fritz Nawipa sebagai ketua TIM Pemenangan Daerah mengatakan setelah Pasca pendaftaran Calon Presiden Ganjar Pranowo dan Calon Wakil Presiden Mahfud MD secara resmi mendaftar di KPU . Dari 4 Partai PDIP, PPP,HANURA Dan PERINDO menindak lanjuti  kami di Papua Tengah melalui undangan yang di berikan untuk partai pengusung ,Puji Tuhan kami sudah berkolaborasi hingga terbentuk tim mengkonsolidasikan mesin politik partai pendukung di tingkat provinsi hingga ranting partai. Di Pilpres 2024 mendatang, 

Saya Meki Fritz Nawipa dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ditunjuk dan di sahkan dari 4 Partai sebagai ketua Tim Pemenangan Daerah Capres dan Cawapres Pak Ganjar Pranowo dengan Mahfu MD. Dan sebagai Sekretaris Alus UK Murib Dari Partai Hati Nurani Rakyat (HANURA) ,serta Bendahara Freny Anouw,SIP dari Partai Persatuan Indonesia (PPP)," ucapa Meki


Lanjut menyampaikan ini sebagai tindak lanjut dari arahan masing-masing pimpinan partai pengusung, yang telah lebih dulu dibentuk dari mulai Tim Pemenangan Nasional (TPN) yang diketuai oleh Arsjad Rasjid


Meki juga mengatakan Kedepan kami akan kumpul lagi dan menunggu petunjuk selanjutnya dari Tim Pemenangan Nasional (TPN)  setelah itu  kami akan bentuk lagi TIM di kebupaten kabupaten yang ada di Papua Tengah dengan tujuan kami memenangkan Ganjar pranowo dan Mahmud MD sebagai Presiden Dan Wakil Presiden Indonesia 2024 


Meki Fritz Nawipa sebagai ketua TIM Pemenangan Daerah berharap agar semua ini berjalan dengan baik dan kami percaya ini adalah campur tangan Tuhan agar kita bisa melaksanakan semua ini dengan baik dan maksimal.” tutupnya 

(Faisal.N)

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال