JAKARTA (KASTV) - Ganjar Pranowo dan Mahfud MD dan resmi didaftarkan sebagai pasangan capres-cawapres Pilpres 2024 di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Kamis (19/10).
Proses pendaftaran itu dihadiri pimpinan partai politik pengusung seperti Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Plt Ketua Umum PPP Mardiono, Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo, dan Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang.
Megawati mengatakan, pihaknya telah mengunggah seluruh dokumen persyaratan pengusungan capres-cawapres ke aplikasi Silon KPU. Dokumen fisiknya juga dibawa dalam proses pendaftaran kali ini.
"Kami percayakan kepada KPU untuk melakukan verifikasi untuk seluruh dokumen-dokumen tersebut," kata Megawati.
Kemudian, Megawati menyerahkan dokumen fisik syarat pendaftaran pasangan Ganjar-Mahfud sebagai capres-cawapres Pilpres 2024 kepada Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari. Ganjar dan Mahfud lalu menyerahkan dokumen visi-misi tertulis dan barcode dokumen digitalnya kepada Hasyim.
Ketua KPU Hasyim ASy'ari mengatakan bahwa gabungan partai politik pengusung Ganjar-Mahfud memang sudah lengkap menyerahkan dokumen persyaratan. Dia menyebut, KPU selanjutnya akan melakukan verifikasi atau penelitian administrasi terhadap semua dokumen tersebut.
"Verifikasi ini kategorinya dua, yaitu dokumennya sudah benar dan sah. Nanti kami akan lakukan penelitian atau verifikasi sehingga kalau nanti ada hal-hal yang katakanlah dokumennya belum benar atau belum sah nanti ada kesempatan untuk dipenuhi," ujarnya (Rep: Johan)