Maybrat (KASTV) - Dalam rangka memperingati HUT Theofani ke-72 tahun tanggal 21 Oktober 2023 dimana pernyataan Tuhan melalui Hamba Ruben Rumbiak tentang janji berkat bagi suku Ayamaru, Aitinyo dan Aifat atau dikenal dengan suku (A-3).
Kegiatan sosialisasi dan pengobatan masal tersebut dibuka langsung oleh PJ Bupati Maybrat Bernhard E Rondonuwu yang diwakili Kepala Inspektorat Kabupaten Maybrat Esemy Stevy Mosso .
Marilah kita selaku umat percaya patut mengucap syukur kepada tuhan yang maha kuasa, karena berkat kasih karunianya kita semua dapat berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat walhafiat.
Bagi orang Maybrat Teofani merupakan penampakan Allah bagi umatnya, kalau di israel di kenal dengan 10 hukum Tuhan sedangkan di Maybrat dikenal dengan 4 Hukum Teofani, setelah melihat penampakan Allah kepada Pdt Ruben Rumbiak .
"Momen ini sangat penting untuk kita semua, di mana kita semua dapat memperingati kembali HUT teofani yang merupakan landasan hidup bagi orang Maybrat, Kami harapkan untuk semua yang hadir disini agar betul-betul menyikapi dan mengikuti kegiatan yang sangat penting bagi kita karena akan di lanjutkan dengan stanting; ungkap Esemy Stevy Mosso .
PJ. Bupati maybrat sudah membuat banyak kegiatan terkait dengan kesehatan, agar masyarakat di maybrat bebas dari penyakit dan bisa hidup sehat. Sehingga generasi kita harus di pupuk baik dan mendapat makanan yang bergizi agar regerasi penerus orang Maybrat memiliki otak yang pintar dan bisa membangun daerah kita dan di tempat-tempat lain.
Hal Ini menjadi tantangan pemerintah daerah kedepan untuk membuat program-program yang berkolaborasi antara Dinas Pendidikan Dinas Kesehatan sehingga anak-anak generasi maybrat bisa bersekolah mempunyai pengetahuan yang baik.
Kabupaten Maybrat sudah di bentuk beberapa tahun tetapi untuk fasilitas kesehatan dan pendukung para medis dalam melakukan tugas pelayanan kepada masyarakat sangat terbatas, ini yang akan dijadikan masukan untuk kami pemerintah daerah bagaimana kedepan melengkapi fasilitas rumah sakit di kabupaten Maybrat.
Saya akan usulkan kepada PJ. Bupati dinas kesehatan dan dinas pendidikan kalau bisa APBD tahun 2024 akan di sosialisasikan kepada kesehatan dan pendidikan
Pada kesempatan ini kami juga ingin menyampaikan terima kasih kepada panitia HUT Teofani yang mana sudah membuat kegiatan yang sangat bagus bagi semua masyarakat," pungkas Mosso.
Sementara itu /,ketua panitia HUT Teofani ke-72 tahun Pilipus Howay melaporkan bahwa dalam rangka memperingati HUT Theofani ke-72 Tahun maka panitia melakukan berbagai jenis kegiatan.
Sosialisasi stunting dan pengobatan gratis bagi masyarakat Suku A-3 diwilayah Ayamaru, Aitinyo dan Aifat, kegiatan tersebut panitia mendatangkan Tiga dokter spesialis antara lain Dr. Felix Duwit, Sp. PD, FINASIM, M,Sc. MPH Dokter Spesialis Penyakit Dalam, Dr. Armand Setiady Sp.A ,Dokter Spesialis Anak,Dr. Yan Piet Kambu, Sp.OG, K-Fer ,Dokter Spesial Kebidanan dan Kandungan-Konsultasi Fertilitas.
Selain itu juga, kami sudah mendesain lokasi perayaan HUT Teofani yang dipusatkan di kampung sembaro , hingga saat ini sudah sampai pada tahap Finishing .Kami juga mensponsori pembentukan naskah akademik draf Teofani yang di susun oleh prof.Dr ,Berth Kambuaya bersama tim.
Lebih lanjut ia menjelaskan, peristiwa Theofani yang dirayakan setiap tanggal 21 Oktober, merupakan peristiwa spritual penting dimana Allah hadir dan menyampaikan rancangan dan kehendakNya kepada Pendeta Ruben Rumbiak bagi suku bangsa A-3 dikabupten Maybrat sejak 72 tahu Theofani 1951-2023.
“Sekarang ini pemuda pemudi Maybrat sudah menjadi berkat bagi semua orang diatas tanah Papua, sesuai dengan janji Allah kepada Hamba-nya Pdt Rumben Rumbiak sejak 72 tahu yang silam.
“Empat Hukum Theofani yang diberikan oleh Allah kepada Hamba Ruben Rumbiak untuk masyarakat Maybrat yaitu, kesatuan, kerendahan hati, kasih dan kehormatan kepada semua orang.
Selaku ketua panitia HUT Theofani ke-72 tahun Yubelium ia berharap kepada Dedominasi Gereja , pemerintah, seluruh masyarakat kabupaten Maybrat mari kita bergandengan tangan untuk mensukseskan perayaan HUT Theofani,” ujarnya
(Ones semunya)