Nurul Azhar Kepala PT PELNI Cabang Sorong |
SORONG (KASTV) - PT. Pelayaran Nasional Indonesia (PELNI) Persero Cabang Sorong, Papua Barat Daya siapkan 12 kapal sebagai langkah antisipasi lonjakan penumpang pada musim mudik Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Kepala PT PELNI Cabang Sorong Nurul Azhar menyampaikan, kedua belas kapal tersebut terdiri dari delapan kapal penumpang dan empat kapal perintis yang hari ini telah menjalani perawatan dan siap beroperasi.
"Kapal kapal tersebut, hari ini masih menjalani perawatan dan siap dioperasikan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang menghadapi Nataru," ucapnya. Rabu, (6/12/2023)
Delapan kapal penumpang, jelas Nurul Azhar, seperti KM. Labobar, KM Ciremai, KM Dobonsolo akan melayani penumpang mudik Nataru dari Pelabuhan Sorong. Pelni juga melakukan modifikasi trayek, seperti KM Ciremai yang akan melalui rute Sorong-Manokwari-Biak-Jayapura-Biak-Manokwari-Sorong.
Nurul juga menambahkan, dalam upaya mengakomodasi kebutuhan penumpang, Pelni Sorong telah melakukan rapat koordinasi dengan pihak terkait dan menetapkan pembangunan Posko Nataru di Pelabuhan Sorong pada tanggal 18 Desember nantinya
"Kami telah melakukan rapat koordinasi, untuk mengakomodasi kebutuhan penumpang pada tanggal 18 desember nanti kami akan bangun Posko Nataru di Pelabuhan Sorong," jelasnya, Untuk Mengantisipasi lonjakan Mudik Nataru
Dengan langkah-langkah ini, jelas Nurul, Pelni Sorong siap memberikan pelayanan optimal bagi masyarakat yang akan merayakan Natal dan Tahun Baru
"Harga tiket tetap, tidak ada kenaikan harga tiket untuk semua rute sesuai kelasnya masing-masing," tutupnya
(Sumber:Waspada)