TAMBRAUW (KASTV) - DPD Provinsi Partai Golkar Papua Barat Daya laksanakan Pemilihan ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Tambrauw. Senin (11/12/2023) di aula Kantor Bupati lama.
Pemilihan tersebut tertuang dalam Musyawarah Luar Biasa (Musdalub) yang dihadiri oleh Anggota DPR RI fraksi partai golkar Robert Joppy Kardinal, S.A.B Ketua DPD Provinsi PBD Drs. Lambertus Jitmau, M.M.
Musdalub yang dipimpin oleh Alif Permana Wakil Ketua DPD Partai Golkar Provinsi PBD tersebut, menghasilkan kesepakatan bersama kader kader partai golkar dari komdis dan komkam se kabupaten Tambrauw, untuk mengangkat Yeremias Sedik, S.IP menjadi ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Tambrauw.
Di tempat yang sama, usai pemilihan, Yeremias Sedik bersama seluruh jajaran pengurus DPD Golkar Tambrauw, dilantik secara langsung oleh Lambertus Jitmau, ditandai dengan serah terima petaka sebagai tanda penyerahan tanggung jawab partai golkar yang harus diemban oleh Yeremias Sedik di wilayah kabupaten Tambrauw.
Dalam sambutanya Yeremias Sedik mengucapkan terimakasihnya kepada pimpinan dan segenap kader Golkar di Provinsi Papua Barat Daya ataupun di Kabupaten Tambrauw, yang telah memberikan kepercayaan kepadanya untuk memegang tongkat tertinggi kepemimpinan partai golkar di Kabupaten Tambrauw.
Ia juga mengungkapkan siap mengemban tugas partai, yakni mensukseskan pemilu dan pilkada di kabupaten Tambrauw.
"Saya sebagai Ketua terpilih dan atas nama seluruh dewan pengurus DPD Partai Golkar Tambrauw yang baru saja dikukuhkan, dengan segala hormat mengucapkan terimakasih kepada pimpinan DPD Partai Golkar provinsi PBD dan seluruh jajaran pengurusnya, " ujarnya
"Ucapan terimakasih yang tak terhingga juga saya sampaikan kepada semua pihak, yang turut mensukseskan Musdalub dari awal hingga selesai," lanjutnya
"Saya siap mensukseskan berjalanya pemilu dan Pilkada, tekat saya perolehan 1 kursi di DPR RI Bapak Robert Kardinal yang juga anak Tambrauw, 1 kursi DPR Provinsi, dan untuk DPRD Tambrauw 4 sampai 5 kursi, 3 kursi sudah ada tinggal tambah 2 lagi, sementara untuk presiden kami tetap pada Prabowo-Gibran," ungkapnya dengan optimis
Reporter:NR