Puncak Jaya (KASTV) - Tanggap terhadap bencana alam berupa tanah longsor yang terjadi di tiga titik dan memenuhi badan jalan utama sehingga mengakibatkan putusnya akses jalan menuju puncak jaya di wilayah jajaran Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 753/AVT di Distrik Ilu, Tinggi Nambut dan Kalome Kab. Puncak Jaya, Sabtu (27/01/2024).
Dan Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 753AVT Mayor Inf Noval Darmawan, S.H, S.IP menuturkan bahwa aksi cepat dan tanggap serta segera berkoordinasi melekat dengan Pemda dan aparat terkait dalam upaya penanganan bencana alam berupa tanah longsor yang terjadi di wilayah kabupaten Puncak Jaya.
“Hal tersebut terjadi sehingga akses jalan utama menuju Puncak jaya terputus sehingga menghambat mobilisasi masyarakat dan pendistribusian logistik menjadi terhambat” ujar Dan Satgas.
Penanganan bencana alam tersebut harus segera dilakukan guna terciptanya kelancaran mobilisasi masyarakat dan pendisttibusian logistik ke wilayah puncak jaya dapat kembali normal seperti biasa.
Dalam penanganan bencana alam tanah longsor tersebut Dansatgas Pamtas Kewilayahan Yonif 753/AVT berkordinasi langsung dengan Pemda dan aparat terkait dan perusahaan terdekat untuk segera menurunkan alat berat berupa Exavator untuk kerja menyingkirkan matrial yang menimbun/menutupi akses jalan utama.
Alat berat Exavator sudah berada di TKP dan dalam penangamanan personel Satgas serta sementara dalam pengkerjaan untuk menyingkirkan material yang memenuhi badan jalan guna menormalisasi jalan utama akaibat bencana alam tanah longsor yang terjadi demi kelancaran akses masyarakat dan perputaran roda perekonomian di wilayah Kab. Puncak Jaya.