ROKAN HULU (KASTV) - Kapolres Rokan Hulu (Rohul) AKBP Budi Setiyono SIK MH arahan dan motivasi kepada Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Kelurahan Kotalama yang sedang melaksanakan Bimbingan Teknis peningkatan SDM terkait dengan pemungutan, penghitungan dan rekapitulasi perolehan Suara Pemilu Tahun 2024, di SMA Negeri 1 Kunto Darussalam, Minggu (28/1/2024) sekitar pukul 13.30 Wib
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kasat Lantas AKP Tatit Rizkyan Hanafi STk SIK, Ps Kasat Samapta Iptu Nanang Pujiono SH, Kasi Humas Ipda Refly Setiawan SH, Kapolsek Kunto Darussalam AKP Buyung Kardinal SH MH, Danramil 10 KDS diwakili Babinsa Kotalama Koptu Jefrizal, Kanit IK Aipda Roma Desliko SE, Kanit BKO Lantas Aipda Rinto Simanjuntak, SH, Kanit Samapta Aipda Riawanto Sitompul, Bhabinkamtibmas Kotalama Aipda Rido Madona, Ketua PPK Kunto Darussalam Joner SH beserta Anggota, Ketua Panwaslu Kunto Darussalam Maykel SIP beserta anggota, Ketua PPS Kotalama Riki Andrian S Pd serta Peserta Bimtek KPPS 385 Orang
Dalam kesempatan itu, Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono SIK MH memberikan arahan, dirinya mengucapkan terimakasih telah menyambut Rombongannya, saat berkunjung dalam kegiatan Bimbingan Teknis Peningkatan SDM Terkait Dengan Pemungutan, Penghitungan dan Rekapitulasi Perolehan Suara Pemilu Tahun 2024 di Kelurahan Kotalama.
"Saya menghimbau kepada seluruh peserta Bimtek Pemilu 2024 Kelurahan Kotalama agar mengikuti Bimbingan Teknis ini dengan sebaik-baiknya agar dalam pelaksanaan pada saat Hari "H" nya dapat melaksanakan dengan sebaik-baiknya tanpa ada kendala apapun," tuturnya.
"Namun, apabila peserta melaksanakan tidak dengan sungguh-sungguh maka di kwartir kan pada saat pelaksanaan nantinya tidak mengerti," imbuhnya
Kapolres menghimbau kepada seluruh peserta Bimtek pada saat pelaksanaan di TPS masing-masing harus kompak dan tidak melakukan kecurangan-kecurangan apapun.
Dia menegaskan, setiap Hari selalu berkomunikasi dan berkoordinasi dengan Ketua KPU baik tentang Logistik Pemilu maupun tentang keamanan Pemilu agar kegiatan Pemilu 2024 nantinya dapat berjalan aman dan kondusif .
"Kami selaku TNI dan Polri akan selalu menjaga Netralitas dalam Pemilihan Umum," paparnya.
Lanjutnya, dalam pelaksanaan Pemilu 2024 di TPS masing-masing agar mengikuti Aturan PKPU yang ada.
Kapolres menghimbau kepada seluruh KPPS Kelurahan Kotalama agar selalu menjaga kesehatannya masing-masing agar pada saat pelaksanaan Pemilu 2024.
"Nantinya stamina kita semua terjaga tanpa ada yang sakit dan informasi yang saya dapat bahwa untuk rekapitulasi Surat Suara nantinya paling cepat pukul 01.00 Wib," pungkasnya
Kegiatan selesai dilaksanakan, selama kegiatan berlangsung situasi terdapat dalam keadaan aman dan terkendali. (Humas Polres Rohul)
FS.B44