Babinsa 01/Sausapor Bantu Warga di Wilayah Binaan

Babinsa 01/Sausapor Bantu Warga di Wilayah Binaan

 


Tambrauw (KASTV) - Kodim 1810/Tambrauw Babinsa 01/Sausapor Serda Hermon melakukan pendampingan kepada warga kampung Surauw, distrik Sausapor Kabupaten Tambrauw, dengan terjun langsung ke Lokasi kampung Surauw, membantu masyarakat Membuat lewang kelapa.


Serda Hermon mengungkapkan, Babinsa dalam pendampingan pembuatan lewang kelapa merupakan upaya untuk melengkapi kebutuhan masyarakat yang sedang dilakukan di desa binaan


"Ini upaya kami, kepada warga binaan, untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari," ucapnya. (29/2/2024)


Serda Hermon menambahkan kepedulian Babinsa terhadap para Warga di wilayah binaan dengan turun ke kampung binaan.


"Kita harus turun kelapangan membantu warga dan diharapkan dapat memberikan motivasi dan nilai positif bagi masyarakat agar lebih bersemangat dalam mengolah sesuatu yang bermanfaat bagi mereka," tutupnya

NR

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال