Kumurkek, kasuaritv.com- Guna meminimalisir pelanggaran dan penyimpangan dari anggota, pengecekan kesiapsiagaan serta kehadiran sampai dengan sikap tampang anggota dilakukan Sie Propam Polres Maybrat yang dipimpin langsung oleh Waka Polres Maybrat AKP Zawal Halim. Selasa, (26/3/2024)
Waka Polres Maybrat mengatakan, kegiatan pemeriksaan ini merupakan penegakkan, ketertiban, dan disiplin atau Gaktibplin dengan melakukan pengecekan sikap tampang dan kelengkapan surat-surat pribadi anggota Polres Maybrat, setelah kemrin melakukan pemeriksaan senpi personil Polres Maybrat dan Polsek jajaran.
Lanjut Zawal “Kegiatan Gaktibplin kepada seluruh anggota dengan langsung melakukan penindakan dengan memotong rambut personil yang sudah panjang.
Tujuan dilaksanakan pemeriksaan dan penindakan ini agar seluruh anggota dapat memulai dari dirinya sendiri untuk menerapkan kedisiplinan dan sikap tampang sebelum pada orang lain, sehingga dapat memberikan contoh yang baik bagi rekan rekannya dan masyarakat.
“ Tujuan Gaktibplin ini untuk mengantisipasi dan meminimalisir pelanggaran dan penyimpangan dari anggota dan sikap tampang anggota sehingga dalam pelaksanaan tugasnya sebagai pelindung, pengayom dan pelayan bagi masyarakat serta penegakan hukum.
“ Hasil dari Gaktibplin hari ini relatif baik, hanya ditemukan beberapa personil yang kedapatan rambut masih panjang dan langsung di potong oleh personil Propam. Dihimbau kepada anggota semua selain tertib administrasi juga untuk selalu memperhatikan sikap tampang dan kerapian serta selalu menjaga kebersihan. " Pungkasnya.(Ones)