TAMBRAUW KASTV - Apel Gelar Operasi Keselamatan Mansinam tahun 2024 dilaksanakan di lapangan apel Polres Tambrauw, Distrik Fef, kabupaten tambrauw Papua Barat daya, pada sabtu (2/3/2024).
Kodim 1810/Tambrauw turut serta dalam pelaksanakan gelar Operasi Keselamatan Mansinam tersebut.
Apel gelar operasi keselamatan Mansinam diikuti personil TNI/Polri bertujuan untuk menjaga ketertiban dan keamanan selama masa Pemilu 2024 dan akhir Rekapitulasi Suara Pemilu 2024, dengan bertajuk “Tingkatkan Sinergi TNI/Polri dengan komponen bangsa lainnya, guna mewujudkan keamanan dalam negeri yang kondusif di wilayah Tambrauw".
Kepada media, Dandim 1810/Tambrauw Letkol Inf Feri Wijaya, S.Hub.Int Mengatakan bahwa segenap komponen bangsa haruslah mempersiapkan diri dalam menghadapi pemilu serentak tahun 2024, untuk itu perlunya meningkatkan kewaspadaan, koordinasi, komunikasi, dan kolaborasi dalam pelaksanaan tugas di lapangan.
"Kolaborasi, koordinasi, komunikasi dan kewaspadaan sangat penting guna menciptakan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, sehingga diharapkan pelaksanaan rekapitulasi suara pemilu 2024 di Tambrauw akan berjalan aman dan lancar"tandas dandim.
(NR)