Warga Desa Klalin 6 Kecewa Dengan Kinerja ULP PLN Aimas

Warga Desa Klalin 6 Kecewa Dengan Kinerja ULP PLN Aimas

Sorong (KASTV) - Muncul Kekecewaan yang mendalam dari Warga desa Klalin 6 Kelurahan Warmon Kabupaten Sorong, terhadap kinerja Unit Layanan Pelanggan (ULP PLN) Kabupaten Soreong Yang Seakan Cuek Dan Malas dengan persoalan Penancapan Tiang listrik yang saat ini membahayakan keselamatan warga desa setempat.

Kekecewaan warga tersebut di ungkapkan oleh mama-mama papua yang tidak terima dengan tindak-tanduk maupun pelaksanaan proses pekerjaan yang di lakukan oleh pihak ULP PLN Kabupaten Aimas, yang saat itu meninjau lokasi tiang listrik yang saat itu sudah benar benar tidak nyaman bagi warga setempat.

Dari hasil bincang-bincang warga dengan wartawan media ini, jika miringnya tiang listrik tersebut di karenakan ada pemetahan lahan dan membuka akses jalur jalan yang menghubungkan Beberapa Kantor Publik masyarakat Seperti Kantor Gubernur, Kantor DPR Provinsi Dan beberapa instani publik lainya.

dari kemiringan tiang listrik tersebut seakan membuat kenyamanan terhadap warga pun semakin waspada level tingkat satu, warga pun memberikan kepercayaan kepada Bapak Alfius rumpaidus, untuk memohon kepada pihak ULP PLN Kabupaten Aimas untuk segerah membenahi Tiang listrik yang sudah miring itu.

Ketika bapak alfius mendatangi pihak PLN Kabupaten Aimas dan berhasil menemui sala satu petinggi PLN yaitu Bapak Haji, dan permohonan warga pun telah di terima oleh Pihak ULP, Hasil dari pertemuan itu menurut pihak ULP PLN kami akan turun lihat dan benahi, tapi secara fakta di lapangan cara yang di benahi oleh PLN Hanya cuma membungkus tiang listrik yang miring itu dengan sebuah Terpal plastik berwarna biru.

Usai dari pekerjaan yang di lakukan pihak PLN dengan membungkus tiang dengan terpal dan pergi meninggalkan warga begitu saja, beberapa jam kemudian hujan pun turun dan ketakutan maupun kepanikan warga pun muncul, artinya jangan jangan tiang listrik yang memiliki kabel yang nota bene kabel telanjang dengan radiasi teganggan listrik begitu tinggi jangan sampai roboh dan jatoh, kami ini mau jadi apa, ungkap seorang ibu rumah tangga.

Maksud kami lanjut ibu rumah tangga itu, pihak PLN di undang kesini untuk melihat seperti apa tiang ini, agar pemindahanya pun bisa terarah, kami sudah kasih lahan jalur jalan gratis buat pemerintah dab kami melakukan pemetahan lahan untuk pembangunan perkampungan suku biak yang di rencanakan akan membuat sebuah kampung pemekaran baru, ungkap ibu anike Mzen, senin 1 april 2024.

Kami memohon kepada pihak kementrian penerangan tolong melihat kinerja anak buanya yang ada di kabupaten sorong seakan malas dan cuek kepada kami masyarakat papua, kami sudah begitu baik dan iklas bantu pemerintah, kok begini cara kinerja Pihak Pekerja ULP PLN Kabupaten sorong melayani keluhan kami masyarakat? tutup ibu papua itu seakan dengan nada kecewa sekita 22:11 Wit.

Dari hasil keluhan warga kampung klalin 6 kelurahan warmon tersebut memintah pemerintah daerah kabupaten Sorong tolong memanggil pihak ULP PLN atau memberikan teguran keras kepada pemimpin ULP PLN dan juga Anak buanya agar bekerja dan melayani masyarakat dengan baik dan profesional sebagai mana layaknya pelayanan yang di buat kepada warga se kabupaten sorong.

Dari Kabupaten Sorong Provinsi Papua Barat Daya

Siber.Refun.
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال