DPP LSM GMBI Bandung Jawa Barat Lantik Ketua Distrik LSM GMBI Way Kanan Lampung

DPP LSM GMBI Bandung Jawa Barat Lantik Ketua Distrik LSM GMBI Way Kanan Lampung


Way Kanan Lampung, Kasuaritv.com (KASTV)Pengurus dan Anggota  LSM GMBI Distrik Way Kanan Resmi Dikukuhkan oleh Sekjen Bapak A. Rahmat beserta  Jajaran  Pengurus DPP LSM GMBI, setelah mengikuti beberapa uji kompetensi dan uji materi di Padepokan DPP GMBI yang dipusatkan di Bandung Jawa Barat, Selasa (7/05/2024).

Dewan Pengurus Pusat Lembaga Swadaya Masyarakat Gerakan Masyarakat Bersatu Indonesia (DPP LSM GMBI) menggelar acara pengukuhan dan pelantikan Pengurus dan Anggota dibeberapa Distrik ternasuk Distrik Kabupaten Way Kanan Provinsi Lampung, hal ini diterangkan Darwin salah satu Pengurus (Humas) LSM GMBI Distrik Way Kanan Lampung sekembalinya dia di Way Kanan pasca pelantikan yang dilangsungkan di Bandung Jawab Barat (6/05/2024). 

Dalam acara tersebut turut hadir Bpk. Wawan selaku Kepala Badan (Kaban) DPP GMBI, Abah Mansyur selaku Ketua Distrik Bandung beserta jajaran,  acara berlangsung di padepokan GMBI Bandung (Jawa Barat)
Senin 06 Mei 2024, Terang Darwin selaku Humas GMBI Distrik Way Kanan Lampung. 

Masih menurut Darwin, dalam penyampaian pembukaan Sekretaris Jenderal (Sekjen) LSM GMBI, A. Rahmat menjelaskan "semoga dengan terbentuknya Pengurus Distrik Way Kanan yang baru ini, dapat menjadi besar dan berguna bagi masyarakat, dan selalu menjunjung tinggi nama lembaga serta bermoral adat dan adab," tangkasnya. 

"Semantara Struktur Kepengurusan yang terbentuk sebagai Ketua adalah Daldiri alias Goteng, Sekertaris Distrik GMBI Way Kanan dimandatkan Kepada Hipni Liman, Bendahara dipercayakan kepada Indra, Humas diamanahkan Kepada Darwin, Kadivpam Distrik GMBI dikukuhkan Kepada Rino, Investigasi dikukuhkan kepada Aldi Pratama dan Tris Sutrisno, Kepala Divisi (Kadiv) litbang dikukuhkan kepada Bayu Heri saputra," Lanjut Darwin. 
Dalam penyelenggaraan acara pengukuhan tersebut Heri Prasojo, SH selaku Ketua Wilter GMBI Lampung turut menyaksikan pengukuhan tersebut, dalam penyampaian lisannya  menyampaikan bahwa dia berharap semoga kedepan GMBI Distrik Way Kanan setelah terbentuknya susunan struktur yang baru ini menjadi lebih berperan aktif lagi, serta dapat mengembangkan sayap GMBI untuk menjadi lebih besar lagi, dan dapat menjaga kesolidan sesama saudara, Ucapnya. 

Disisi lain Daldiri selaku Ketua Distrik Way Kanan memberi keterangan kepada awak media bahwa ia berterima kasih kepada Bapak Ketua Umum H.Rahman Fauzan,S.E. selaku pendiri LSM GMBIi dan seluruh Pengurus struktur DPP GMBI Bandung, yang mana pada hari ini dia beserta jajaran pengurus Distrik Way Kanan, Wilayah Teritorial Lampung, telah diberi amanah dan kepercayaan untuk memperjuangkan LSM GMBI di Distrik Way Kanan.

"Saya berharap semua akan amanah dalam memimpin dan membesarkan nama baik LSM GMBI khususnya di Kabupaten Way Kanan yang kami cintai," Tutupnya. 
(Reporter :Azys /Tim) 
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال