Pesawaran, Lampung (KASTV) - Pemdes Banjaran Kecamatan Padang Cermin Kabupaten Pesawaran mengadakan jalan sehat dalam rangka memperingati HUT RI ke-79, Senin (19/8/2024)
Jalan sehat tersebut star dari balai desa dengan rute Dusun Ranterejo 2 ke Dusun Ranterejo 1 dan finish kembali ke Balai Desa, acara tersebut di sambut oleh tari sigeh penguten di halaman Balai Besa Banjaran.
Masyarakat antusias dalam mengikuti acara tersebut, nampak di belakang peserta jalan sehat, para aparatur desa melakukan pembersihan jalan dengan menggunakan becak motor (Bentor).
Turut hadir dalam acara tersebut Sekretaris Camat Padang cermin (Eko Novian), Mahasiswa KKN UIN Bandar Lampung, Babinsa, Kepala Desa dan Aparatur Desa.
Kepada awak media Kades Banjaran (Mat Hamzah) menyampaikan bahwa "Acara lomba ini untuk memeriahkan HUT RI ke-79, dan harapannya dengan momen-momen seperti ini semoga kedepannya Banjaran lebih maju lagi," Terangnya.
Sementara Mahasiswa KKN UIN Bandar Lampung (Afta Wijaya) menyampaikan "kami mahasiswa KKN turut serta membantu aparatur Desa Banjaran dalam melaksanakan acara jalan sehat ini supaya masyarakat lebih sehat lagi untuk kedepannya, harapan kami dari mahasiswa KKN semoga Desa Banjaran tetap jaya," ucapnya.
(Azir&tim)