Kadapi Melenggang Maju Pemilukada Way Kanan 2024 dengan Restu Nasdem, Golkar dan PDI-P

Kadapi Melenggang Maju Pemilukada Way Kanan 2024 dengan Restu Nasdem, Golkar dan PDI-P

Way Kanan Lampung, Kasuaritv.com (KASTV) - Kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati Way Kanan Provinsi Lampung Priode 2024 sampai 2029 memasuki babak baru seiring telah dibukanya Penerimaan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Way Kanan mulai Tanggal 26 hingga 29 Agustus 2024 l, diketahui ada dua Pasanga Kandidat yang akan bertarung untuk memimpin Way Kanan lima Tahun kedepan, Bacalon Pasangan Resmen Kadapi dan Cik Raden dikabarkan sudah kantongi kelengkapan berkas dan akan hadir di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Way Kanan Kamis 29 Agustus 2024 guna mendaftarkan diri sebagai salah satu pasangan yang akan pimpin Way Kanan kedepan, Rabu (28/8/2024). 

Berkaitan dengan persiapan pendaftaran ke KPU, Resmen Kadapi, SH. MH, dikonfimasi Kasuaritv Lampung menjelaskan bahwa dirinya dan Cik Raden sudah tekad bulat untuk mengabdikan diri guna membangun di era perubahan Way Kanan lima tahun kedepan yang selama ini sangat tertinggal dari segi pembangunan, baik pembangunan inprastruktur maupun pembangunan global yang dirasakan masyarakat seakan tidak ada kepedulian dari Pemerintah Daerah setempat, dan kami bersama rakyat berkomitmen bergerak bersama raih perubahan, ujar Kadapi. 
"Alhamdulillah niat suci dan tulus kita diberikan jalan dan solusi olehi Allah SWT, masyarakat sangat ingin Way Kanan maju dan pembangunan dapat berjalan sesuai harapan dan kepentingan rakyat, hal ini pula yang membiat kami semakin bersemangat," terang Kadapi. 

Berkaitan dengan kabar dan restu dari tiga Partai Politik yang mendukung Paslon Resmen Kadapi dan Cik Raden, masyarakat Way Kanan cukup bersuka cita, kendati banyak perjuangan berliku yang harus dilalui Paslon berslogan 'Bergerak Bersama Rakyat' ini. 

"Terkait rekom Partai Nasdem, Golkar dan PDI-P kami mengucapkan ribuan terima kasih kepada seluruh rakyat Way Kanan karena berkat do'a kita alhamdulillah didengar oleh Allah Tuhan Yang Maha Esa, pemililk alam semesta ini, atas keberkahan tersebut kami ucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada partai-partai yang masih mendengar harapan rakyat," Jelas Kadapi.

"Kami juga mendo'akan agar warga masyarakat Way Kanan bisa menikmati perubahan bersama kami, gerakan rakyat jualah yang dapat merubah Way Kanan, kita mesti sama-sama berjuang untuk Way Kanan, kita urus Way Kanan sama sama," Pungkasnya. 

Sementara diberbagai lapisan masyarakat Way Kanan sangat mendukung Paslon Resmen Kadapi dan Cik Raden untuk menjadi Bupati Way Kanan lima tahun kedepan, masyarakat ingin perubahan, masyarakat ingin kemajuan pembangunan yang selama lebih dari sepuluh tahun terakhir seakan vakum tanpa pembangunan sama sekali, seluruh jalan Way Kanan hancur tak teesentuh pembangunan, rakyat menjerit namun pemerintah seolah buta dan tuli. 

Masyarakat rindu sosok Pemimpin Kabupaten Way Kanan yang peduli kebutuhan rakyat, dan mempunyai terobosan-terobosan guna merubah way kanan agar dapat maju dalam segala bidang terutama kebutuban masyarakat dan yang paling diharapkan adalah pembangunan jalan agar tidak lagi seperti kubangan kerbau bila musim hujan dan lubang-lubang sangat dalam dan berdebu bila musim kemarau yang menghambat pengguna jalan dan hal itu pasti mengganggu kesehatan. 

Kadapi dengan visi misinya dianggap akan mampu merubah keterpurukan way kanan sepuluh tahun terakhir, dan keyakinan itu ditunjukan masyarakat dengan kompak mendukung dan berjanji akan memilih serta akan memenangkan pasangan Resmen Kadapi dan Cik Raden dalam Pemilukada November mendatang. 
(Reporter :Azys/Iwan) 


Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال