Resmi, Cak Thoriq - Ning Fika Nomor 1, Bunda Indah- Yudha Nomor 2 untuk Pilbup 2024 Lumajang

Resmi, Cak Thoriq - Ning Fika Nomor 1, Bunda Indah- Yudha Nomor 2 untuk Pilbup 2024 Lumajang

LUMAJANG, (KASTV) -Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) Kabupaten Lumajang melanjutkan jadwal tahapan Pilkada Tahun 2024 dalam Pengundian dan Penetapan nomor urut Pasangan Calon Peserta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lumajang di Gedung RCC, Senin Malam (23/9/2024).

Ketua KPU Kabupaten Lumajang, Henariza Febriadmaja, memimpin dan membuka rapat pleno terbuka didampingi jajaran komisioner, dihadiri jajaran Forkopimda Lumajang, masing - masing pasangan calon Bupati dan calon Bupati Lumajang, para partai pengusung masing - masing calon, serta sejumlah pendukung.

Pasca pengundian Nomer urut 1 : Calon Bupati Thoriqul Haq dan calon Wakil Bupati Lucita Izza Rafika.


Pasangan ini diusung oleh 6 partai politik diantaranya, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dan Partai Kebangkitan Nusantara (PKN).

Nomer urut 2 : Calon Bupati Ir. Hj. Indah Amperawati Masdar, M.Si dan calon Wakil Bupati Yudha Aji Kusuma.

Pasangan ini diusung oleh 11 partai politik diantaranya, Gerindra, PDI Perjuangan, Golkar, Nasdem, PKS, Demokrat, PBB, Gelora, Perindo, Partai Buruh, PGPI, dan Partai Ummat.

Diwaktu yang sama, dilakukan penandatanganan berita acara penetapan dan pengesahan, hasil pengundian nomer urut pasangan calon Bupati dan calon Wakil Bupati.


Reporter : Diana

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال