SIDOARJO [KASTV - USAID IUWASH menggandeng TPP PKK Kabupaten Sidoarjo menggelar Workshop Peran PKK dalam Promosi Peningkatan Akses Air Minum dan Sanitasi Aman Serta Perilaku Higiene, di Ballroom Fave Hotel Sidoarjo, Jum'at (12/09).
Sinergi ini dilakukan karena peran Kader PKK sangatlah berpengaruh di tengah-tengah masyarakat karena kader PKK yang berinteraksi secara langsung dengan masyarakat.
Dengan memberikan edukasi tentang sanitasi aman, serta peningkatan akses air minum kepada para kader PKK, menjadi salah satu upaya pemerintah dalam mempertahankan ODF.
Ketua TP PKK Kabupaten Sidoarjo dr. Sriatun Subandi bersama pengurus TP PKK Kabupaten serta Ketua TP PKK Kecamatan hadir duduk bersama, belajar mengenal sanitasi aman. Kegiatan ini menghadirkan narasumber selain dari Tim USAID IUWASH, juga hadir Kepala UPT PALD Kabupaten Sidoarjo Indah Nurshanti, Bagus Devan dari PDAM Delta Tirta serta Dinas Kesehatan. dr. Sriatun sangat mengapresiasi kegiatan ini, dimana pada kesempatan ini para Kader PKK mendapatkan edukasi tentang sanitasi aman, dengan rutin melakukan sedot lumpur tinja.
Karena sanitasi yang buruk bisa berdampak pada kejadian stunting yang saat ini menjadi perhatian bangsa. Urusan sanitasi merupakan urusan yang tidak bisa diabaikan. Apalagi dalam program kerja PKK ada yang menangani masalah lingkungan untuk itu dengan kegiatan ini maka akan menambah wawasan para kader TP PKK. Bagaimana kedepan bisa menerapkan dalam program kerja PKK dan di wujudkan di tengah masyarakat.
"Peran perempuan untuk meningkatkan derajat kesehatan dan kesejahteraan keluarga sangatlah penting. Apalagi dikaitkan dengan urusan sanitasi atau jamban sehat.
Jamban harus dikelola dengan baik seperti rutin melakukan penyedotan rutin melakukan pengecekan maka sanitasi di lingkungan akan lebih sehat dan higienis karena dampak yang ditimbulkan jika terjadi kebocoran jamban sangatlah buruk dan berpengaruh kepada kesehatan keluarga, masyarakat khususnya bagi anak-anak."Saya menghimbau kader TP PKK Kabupaten Sidoarjo mampu wujudkan keluarga panutan di mana bisa memberikan contoh bahwa sanitasi aman di sekitar sangat membantu dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. kedepannya bisa mempromosikan sanitasi aman dengan sedot WC atau layanan sumur tinja ke dalam kegiatan rutin TP PKK karena PKK merupakan ujung tombak keluarga sehat menjadi keluarga panutan", katanya
Pada kesempatan ini selain sharing dan mendapatkan edukasi mengenai bagaimana mewujudkan sanitasi aman dengan rutin melakukan pengecekan pada jamban atau septic tank.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Direktur BPR Delta Artha yang menawarkan Tabungan TAMMARA-LLTT yaitu tabungan masyarakat menuju sejahtera layanan lumpur tinja terjadwal. Masyarakat bisa menabung dengan setoran 10.000 per bulan yang bebas biaya admin dengan diberikan layanan penyedotan lumpur tinja per 36 bulan, sehingga jika masyarakat memerlukan penyedotan tidak lagi bingung soal biaya karena sudah mempunyai tabungan. Tabungan ini nantinya akan langsung berhubungan dengan UPTD PALD Pemkab Sidoarjo.
"Program tabungan ini bertujuan untuk membantu masyarakat agar tidak langsung terbebani dengan biaya penyedotan. Selain itu agar masyarakat tidak tertipu dengan layanan-layanan sosmed lumpur tinja yang lain yang mempunyai harga yang relatif mahal,"katanya.