YANG MAMPU MEMGENDALIKAN HATI

YANG MAMPU MEMGENDALIKAN HATI

 

Tidak ada hal yang paling merepotkan di dunia ini kecuali hati kita sendiri. 

Terkadang kita rindu dengan seseorang, tapi tiba-tiba pun bisa marah dengan orang yang sama.

Kadang suka dengan sesuatu di suatu waktu, tapi benci di lain waktu.


Ada kalanya mengajak semangat.. tapi juga tak jarang mengajak kita untuk malas dan putus asa. 

Ada moment begitu peduli...tapi besok seketika cuek dan masa bodoh.

Maka kalau boleh berpendapat..

Kekuatan terhebat di dunia ini bukan milik Avatar sang pengendali elemen. 

Tapi milik seorang manusia yang mampu mengendalikan hatinya.


Mereka yang tak selamat dalam pertarungan melawan hatinya sendiri akan jatuh ke dalam berbagai buruknya keadaan. 


Miskin disalahkan. 

Sakit dikutuk. 

Ketika kaya penuh kekhawatiran. 

Ketika sehat pun tak pandai bersyukur.


Hatimu sendiri itulah yang terkadang jadi musuhmu dan sebabmu celaka.

Prasangka ada di sana.

Hasad bermula di sana.

Ujub tumbuh di sana.

Sombong pun juga bertahta di sana.


Karenanya...

Alloh Subhanahu Wa Ta'ala sampai memberikan syarat kepada manusia. 

Bahwa perjumpaan denganNya nanti, hanya akan terjadi ketika manusia membawa hati yang selamat. 

Hati yang terkendali.


"kecuali orang-orang yang menghadap Alloh dengan hati yang bersih,"

(QS. Asy-Syu'ara': 89)


Kendalikan hatimu.. maka baguslah seluruh keadaanmu. Karena di situlah medan pertarungan kita dengan setan setiap waktu.


Karena setan senantiasa berusaha membisikkan kejahatan dan keburukan di dalam hati.


"yang membisikkan (kejahatan) ke dalam dada manusia,"

(QS. An-Nas: 5)


Wallahuallam Bishawab

Wassalamualaikum wr wb

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال