KEBUMEN (KM) -
Presidium Kotak Kosong (KOKO) Kebumen yang
menjadi rival pada Pilkada Kebumen tahun 2020 yang lalu,yang dimenangkan oleh
pasangan Arif- Rista dan pada Pilkada Kebumen 2024 ini
maju sebagai Petahana melawan pasangan Lilis- Zaeni yang mendapatkan dukungan dari
Presidium Kotak Kosong Kebumen.
Bambang
Priyambodo sebagai Presidium Kotak Kosong kebumen mengatakan bahwa pada hari
ini tanggal 21 November 2024 merupakan hari kesepakatan Presidium Kotak Kosong
bersama relawan untuk mengambil keputusan. “Bahwa kotak kosong sudah terisi dengan
mendukung pasangan 01 Lilis- Zaeni, Kabupaten
Kebumen 2024 harus ganti Bupati," jelasnya.
Bambang mengatakan Pada Pilkada Kebumen tahun 2020 Kotak Kosong bisa meraih
suara 39 Persen, maka diharapkan untuk Pilkada Kebumen 2024 ini perolehan suara Koko secara prosentase diharapkan naik secara
signifikan.
Persoalan
yang sangat mendasar dari semua itu, dimana yang dilakukan oleh incumben ketika dilawan Koko pada tahun 2020 kemarin, ternyata tidak menunjukan angka yang
positif terhadap kebijakan- kebijakan yang berlaku, pola komunikasi yang tidak baik terutama terhadap oposisi dan itu
mencerminkan kepemimpinan atau leadership kepala daerah yang tidak bagus.
“Sampai saat ini Koko masih solid diangka, meskipun ada beberapa relawan Kotak
Kosong Kebumen yang mendukung Paslon 02 Arif- Rista, tapi secara prosentase berharap angka
39 persen itu bisa naik," harapnya.
Ketika para
mantan Bupati Kebumen yang memiliki pengalaman menjadi kepala daerah bahkan ada yang
dengan jangka waktu yang lama, melihat secara faktual bahwa kepemimpinan kepala daerah saat ini harus
dirombak serta dirubah atau bahasa positifnya 2024 harus ganti bupati. Sehingga enam mantan bupati kebumen
memutuskan untuk mendukung pasangan 01 Lilis- Zaeni.
Dan enam
mantan bupati kebumen tersebut yaitu Amin Sudibyo(1990-2000), Rustriningsih (2000-2008), KH.Nashiruddin Al Mansyur
(2008-2010), Buyar Winarso
(2010-2015), Mohamad Yahya
Fuad (2015-2018) dan KH.Yazid Mahfudz (2018-2020).
Presidium
Kotak Kosong sepakat dengan para mantan bupati yang terdahulu,bahwasannya
kondisi kebumen pada saat ini sedang tidak baik-baik saja terutama pada sisi kebijakan dan
kepemimpinannya.
Bambang
Priyambodo berharap untuk seluruh masyarakat kebumen pada Pilkada 2024 ini untuk memilih dengan
hati yang tenang dan harus yakin kalau Lilis- Zaeni adalah pemimpin lima tahun kedepan yang akan membenahi
kabupaten kebumen, memperbaiki kepemimpinan incumben seperti masalah birokrasi, manajemen dan leadershipnya," pungkasnya.
Rustriningsih
salah satu mantan bupati kebumen dan pernah menjabat sebagai Wakil Gubernur Jawa Tengah yang saat ini
mendukung pasangan 01 Lilis-vZaeni berharap supaya Kebumen kembali beriman,nmempunyai kepala daerah yang lebih
baik. Pemimpin yang diganti secara otomatis semua kebijakannyapun akan
ganti," terangnya.
“Dan motivasi para mantan bupati kebumen mendukung Lilis-Zaeni supaya
rakyat banyak diuntungkan, kesejahteraan masyarakat Kebumen ke depannya bisa lebih baik lagi. Maka jangan ragu untuk pilih pasangan 01 Lilis-Zaeni,"
ujarnya.
Sedangkan
mantan bupati Buyar Winarso memberikan dukungan kepada Lilis- Zaeni bahwa ini adalah satu pikiran
atau contoh bahwa melihat Bupati Kebumen yang sekarang ini,bukannya
kurang bagus,tapi para mantan bupati kebumen akan memberikan calon bupati yang
terbagus,"himbaunya.
Diharapkan
dengan mendukung Lilis-Zaeni,kelak bisa menjadi bupati yang bisa komunikasi
dengan semua elemen masyarakat kebumen.
Pembinaan
sebagai bupati kepada para ASN/PNS,Kepala Desa dan masyarakat harus dijalankan
dengan baik,tanpa harus menekan bahkan mengintimidasi,"ujarnya.
Buyar merasa
kasihan kepada PNS/ ASN. ”PNS bahkan para Kades kabupaten kebumen yang ketakutan karena
adanya intimidasi. Dan ini salah satu pencegahan,jangan sampai hal itu berlarut dan
berlanjut,karena kalau hal itu terus terjadi mau jadi apa kebumen kedepannya. Semoga kebumen akan lebih baik lagi
dengan adanya ganti kepemimpinan,"harapnya.
Untuk
seluruh masyarakat kebumen diharapkan besok pada pemilihan bupati yang diakhiri
pada tanggal 27 November 2024 dan setelah purnanya juga,Buyar memohon untuk
seluruh masyarakat kebumen baik pendukung paslon 01 maupun 02 harus tetap
menjaga keamanan,ketertiban dan kenyamanan demi kebumen lebih baik lagi dan
kembali beriman,"pungkasnya.
Reporter: evie