Tujuh Tahanan Kasus Narkoba Kabur dari Rutan Salemba, DPR Lakukan Profiling

Tujuh Tahanan Kasus Narkoba Kabur dari Rutan Salemba, DPR Lakukan Profiling

 


JAKARTA - Kaburnya tujuh tahanan dan narapidana kasus narkoba dari Rutan Salemba menjadi perhatian serius. Fakta bahwa CCTV di area tertentu tidak aktif saat kejadian menyoroti kelemahan dalam sistem keamanan di rutan.

 

Hal ini mendorong Komisi XIII DPR melakukan inspeksi mendadak (sidak) dan menyarankan pembentukan Panitia Kerja (Panja) Pemasyarakatan untuk mengkaji lebih dalam permasalahan di lembaga pemasyarakatan.

 

Komisi XIII DPR juga melakukan sejumlah profiling terhadap tujuh tahanan yang kabur. Misalnya sejak kapan ketujuh orang tersebut berada di satu sel yang sama, dari mana saja asal titipan tahanan.

 

"Kita tadi meminta CCTV selama seminggu, bahkan rekam jejak mulai satu sel ini yang tujuh orang itu," kata Willy.


Koordinasi dengan aparat penegak hukum lainnya seperti BNN dan kepolisian menjadi langkah penting dalam investigasi ini.

 

Perbaikan CCTV dan evaluasi keamanan juga diharapkan bisa mencegah kejadian serupa di masa depan. Langkah ini sejalan dengan pesan Presiden untuk memastikan keadilan hukum berlaku di semua tingkat.

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال